Program Studi Arsitektur UBL Mengunjungi Laboratorium Sains, Material, dan Teknologi Bangunan Program Studi Arsitektur UPI

Program Studi Arsitektur Universitas Bandar Lampung (UBL) berkunjung ke Universitas Pendidikan Indonesia untuk studi banding Laboratorium Sains, Material, dan Teknologi Bangunan (SMTB) Program Studi Arsitektur UPI. Dr. Eng. Fritz Akhmad Nuzir, S.T., MA (LA) bersama belasan mahasiswa dari UBL disambut oleh ketua Lab SMTB Dr. Eng. Beta Paramita, S.T., M.T. dan ketua Program Studi Arsitektur Tutin Aryanti, S.T., M.T., Ph.D.

Pertemuan tersebut dilaksanakan di ruang meeting gedung FPTK D. Mereka membahas tentang fokus kajian di Lab SMTB dan membahas produk inovatif cat reflektif surya yang sedang dikembangkan oleh Dr. Beta. Kunjungan tersebut dilanjutkan dengan tur ke Lab produksi dan model rumah mikro ramah lingkungan yang dibangun menggunakan material ringan. Selain itu, diperlihatkan pula laboratorium produksi cat reflektif surya yang saat ini telah didistribusikan ke berbagai daerah di Indonesia.

Foto Bersama Mahasiswa dari UBL di Gedung FPTK D (Foto: Instagram – Fritz Akhmad Nuzir)
Mahasiswa UBL Berkunjung ke Lab Produksi (Foto: Instagram – Fritz Akhmad Nuzir)

Semoga silaturahmi antara Prodi Arsitektur UPI dan Prodi Arsitektur UBL terjalin semakin erat serta dapat membangun kerja sama akademik untuk kemajuan perguruan tinggi Arsitektur di Indonesia.

situs toto togel
situs bo togel wap
bet togel 10 perak
situs toto togel slot
situs toto togel
bo togel pulsa
bo togel pulsa
bo togel bet 10 perak

  • Program Studi Arsitektur UBL Mengunjungi Laboratorium Sains, Material, dan Teknologi Bangunan Program Studi Arsitektur UPI

    Program Studi Arsitektur Universitas Bandar Lampung (UBL) berkunjung ke Universitas Pendidikan Indonesia untuk studi banding Laboratorium Sains, Material, dan Teknologi Bangunan (SMTB) Program Studi Arsitektur UPI. Dr. Eng. Fritz Akhmad Nuzir, S.T., MA (LA) bersama belasan mahasiswa dari UBL disambut oleh ketua Lab SMTB Dr. Eng. Beta Paramita, S.T., M.T. dan ketua Program Studi Arsitektur […]

  • Pengabdian kepada Masyarakat Desa Binaan DPTA tahun 2022

    Pada hari Senin, 22 Agustus 2022, DPTA melaksanakan pengabdian kepada masyarakat di Desa Kertawangi, kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Kegiatan ini merupakan program pengembangan desa binaan berbasis kemitraan. Sebagai langkah awal program, kegiatan ini dikemas dalam bentuk penyuluhan kepada pemerintah dan masyarakat desa. Penyuluhan dibagi menjadi beberapa topik, diantaranya adalah: 1) mitigasi bencana; 2) rumah sehat; 3) […]

  • Plt. Walikota Bandung Siap Dukung Realisasi Hasil Riset, Pengalaman Lapangan, dan PkM Mahasiswa Arsitektur UPI

    Audiensi dengan Plt. Walikota Bandung H. Yana Mulyana, S.E. beserta jajaran OPD Kota Bandung sebagai Diseminasi Hasil Riset, Pengalaman Lapangan, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Magang di Biro Konsultan berjalan dengan sukses pada hari Rabu, 13 April 2022 kemarin. Acara dibuka dengan sambutan dari Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan UPI Prof. Didi Sukyadi, M.A. dan Direktur PT. […]